Wednesday, September 28, 2016

Hantaran Pernikahan Underware / Pakaian dalam Bentuk Angsa

Hantaran Pernikahan Underware / Pakaian dalam Bentuk Angsa


Buatlah terlebih dahulu bentuk kepala angsa dari kertas koran. Jika tidak ada kertas koran, dapat diganti dengan menggunakan kain bekas yang tidak terpakai kemudian gulung-gulung sehingga membentuk kepala angsa.

Buatlah paruh dari kertas dengan membentuknya menjadi sebuah kerucut. Bentuk kerucut kertas tersebut dengan cara menggulung sehingga membentuk kerucut, kemudian rekatkan dengan lem atau solatip. Sehingga paruh dan kepala menjadi satu dan tidak mudah terlepas.



Balut bentuk kepala tersebut dengan hantaran sampai menutupi semua bagian kepala dan membentuk kepala angsa. Kemudian ikat dengan karet tepat dibagian leher atau bisa juga dengan kawat hias yang biasa digunakan untuk mengikat parsel. Jika masih dirasa kurang berbentuk, bentuklah dengan bantuan jarum pentul. Hantaran yang dipakai yaitu bagian atas underware untuk memudahkan terbentuknya badan angsa.

Lipat dan bulatkan atau bisa dengan cara digulung-gulung kebawah bawah bagian hantaran tersebut sehingga membentuk seperti badan angsa. Rekatkan bentukan badan angsa tersebut dengan bantuan jarum pentul.

Unutk bagian bawah underware, kita bentuk lipatan kipas seperti gambar diatas. Kemudian kunci bagian bawah agar membentuk kipas dengan bantuan jarum pentul. Lalu pasang dibagian ekor angsa dengan bantuan jarum pentul/ Pastikan ekor merekat dengan kuat dibagian badan angsa. Rekatkan kembali dengan jarum pentul jika masih dirasa kurang menempel.

Pasang mata agar angsa terlihat lebih nyata. Tempel dibagian kanan dan kiri kepala. Untuk tampilan hasil yang maksimal, gunakan hiasan mata yang biasa dijual di toko-toko asesoris. Namun jika tidak ada, anda dapat menggunakan potongan kertas warna hitam atau kertas yang berwarna mencolok lainnya.

Jadilah hantaran pernikahan bentuk angsa. Anda bisa menambahkan hiasan yang anda inginkin untuk mempercantik hantaran tersebut seperti gambar diatas atau sesuai selera anda.

1 comment: